30 Aug 2022

Cara Jitu Memilih Pahat Kayu yang Berguna bagi Anda

Cara Jitu Memilih Pahat Kayu yang Berguna bagi Anda

Pahat kayu merupakan salah satu jenis perkakas pertukangan dengan mata pisau yang berbentuk tajam pada ujungnya, mata pisau tersebut membuat pahat kayu menjadi memungkinkan untuk mengukir, memotong, dan bahkan membentuk detail yang rumit pada sepotong kayu dan hal tersebut dapat dilakukan dengan menggunakan kekuatan tangan Anda atau menggunakan palu yang dipukulkan pada bagian ujung pegangan pahat kayu tersebut.

Pahat kayu tersebut memiliki pegangan yang terbuat dari kayu atau logam. Jika pegangan pahat terbuat dari kayu, biasanya di bagian ujungnya diberikan lempengan besi supaya palu yang dipukulkan pada pegangan tidak merusak kayu. Cara penggunaan pahat kayu ini adalah dengan cara ditekan pada benda atau bahan yang ingin diukir atau dilubangi, kemudian dilakukan dorongan dengan bantuan palu pada ujung bagian pegangan pahat kayu.

Jika Anda menggunakan pahat kayu dengan tepat, Anda dapat menggunakannya untuk berbagai hal seperti memotong, mencacah, mengupas, dan juga menggores. Pahat kayu akan membantu Anda membuat beberapa sambungan pertukangan seperti pas, sambungan perumahan, sambungan kupu-kupu, tanggam, dan sambungan duri.

Supaya Anda bisa melakukan banyak hal dengan alat pahat tersebut, Anda memerlukan jenis pahat yang tepat. Tentu saja Anda perlu memahami bagaimana cara memilih pahat kayu yang tepat dan akan selalu berguna. Anda bisa membelinya dalam satu set atau membeli per buah sesuai ukuran yang Anda butuhkan. Keuntungan membeli pahat kayu dalam pilihan satu set, tentu Anda akan mendapatkan beberapa pahat kayu dengan ukuran yang berbeda.

Sebelum membeli sebuah pahat kayu, tentu saja terdapat beberapa hal yang perlu Anda perhatikan dan pertimbangkan. Beberapa hal sebagai bahan pertimbangan untuk membeli pahat tersebut dapat Anda perhatikan dalam penjelasan berikut ini:

Cek Ketajaman dan Kekuatan Ujung Mata

Salah satu hal yang perlu Anda perhatikan sebelum membeli sebuah pahat kayu adalah ketajaman pahat tersebut. Semakin tajam pahat kayu yang Anda pilih, berarti kualitasnya semakin bagus. Dengan ujung yang tajam, tentu akan sangat memudahkan Anda untuk melakukan banyak hal dengan menggunakan pahat tersebut.

Supaya Anda dapat mengecek ketajaman dan kekuatan ujung mata pada pahat kayu, caranya adalah dengan menyilet kuku jari Anda untuk memastikan ketajaman pahat kayu tersebut. Jika kuku jari Anda mudah terkikis sedikit saja tanpa Anda perlu mengeluarkan banyak tenaga, berarti pahat tersebut memiliki ujung yang tajam dan bisa Anda pilih.

Bagian Pegangan Enak Dipegang dan Anti Slip

Bagian pegangan pada pahat kayu merupakan bagian penting yang tidak bisa Anda lupakan. Dalam memilih pahat yang berkualitas dan baik, Anda perlu memperhatikan bagian pegangannya. Pilihlah bagian pegangan dengan desain yang enak dipegang dan juga anti slip, sehingga ketika Anda sedang berkeringat atau ketika tangan Anda sedang basah, pahat kayu tidak akan slip dan tetap kokoh berada dalam genggaman tangan Anda.

Desain pegangan pahat kayu D-Xplore dirancang dengan bahan yang anti slip sehingga nyaman untuk digenggam, desain pahat kayu dari D-Xplore juga didesain berdasarkan standar internasional, jadi sudah dapat dipastikan kualitasnya.

Pastikan Terdapat Besi di Ujung Pegangan untuk Dipalu

Karena penggunaan sebuah pahat kayu adalah dengan memukulkan palu pada bagian ujung pegangan, maka keberadaan besi pada ujung pegangan pahat merupakan komponen yang sangat penting. Besi yang berada pada ujung pahat berfungsi supaya pegangan yang terbuat dari karet atau kayu tidak cepat rusak. Karena jika pahat yang Anda gunakan tidak memiliki besi di bagian ujung pegangan, maka bagian pegangan yang terbuat dari kayu atau karet akan mudah penyok atau rusak ketika dipukul dengan palu beberapa kali.

Anda dapat menemukan beberapa hal penting di atas pada pahat kayu dari D-Xplore yang memang didesain dengan standar internasional, Anda dapat memperolehnya pada link berikut ini Pahat Kayu D-Xplore

Jika Anda sedang mencari Pahat Kayu D-Xplore dengan kualitas terbaik, percayakan kebutuhan Anda kepada Vinindo Corporation. Kami merupakan peraih TOP Brands Award 2022 dan Indonesia Best Product Award 2021 sehingga produk yang kami tawarkan tidak dapat diragukan lagi kualitasnya. Segera hubungi kami untuk melakukan pemesanan.

Yuk, jangan lewatkan konten-konten seru dan inspiratif kami! Ikuti akun media sosial kami di bawah ini untuk mendapatkan update terbaru, tips, informasi berguna, dan berbagai hal menarik lainnya.

Tiktok D-Xplore: @dxplore.id
Instagram Vinindo: @vinindo.id
Instagram D-Xplore: @dxplore.id
Facebook: Vinindo Inti Pratama
Youtube: D-XPLORE - Building Tools

Related Articles

Share this article
BACK